Pinjaman
-
Menampilkan daftar pinjaman aktif
-
Detail setiap pinjaman mencakup:
- Nomor rekening
- Total pinjaman
- Tenor
- Tanggal terakhir pembayaran
- Jumlah pembayaran yang telah dilakukan
- Sisa hutang
Terdapat beberapa tombol pada bagian ini:
1. Bayar Pinjaman
Ketika tombol "Bayar Pinjaman" diklik, pop-up form pembayaran akan muncul dengan field:
-
Waktu Bayar (default: tanggal hari ini), memilih kapan tanggal pembayaran
-
Sumber dana pembayaran (dropdown), memilih sumber dana pembayaran
-
Field pembayaran:
- Pokok pinjaman dibayar, jumlah pokok yang ingin dibayar, (tidak dapat melebihi tagihan pokok pinjaman)
- Jasa pinjaman dibayar, jumlah jasa yang ingin dibayar
- Jasa pinjaman dipotong, jumlah potongan/diskon jasa (jika ada)
- Denda pinjaman dibayar, jumlah denda yang ingin dibayar
- Denda pinjaman dipotong, jumlah potongan/diskon denda (jika ada)
-
Kolom keterangan, keterangan terakit pembayaran
-
Tombol "Batalkan" untuk menutup pop up dan "Proses" untuk memproses pembayaran
2. Restruktur Pinjaman
Tombol untuk mengajukan restrukturisasi pinjaman yang membuka form dengan field:
Detail Form Restrukturisasi:
-
Informasi Pinjaman Awal:
- Produk pinjaman
- Nominal pengajuan
- Jasa/Tahun
- Tenor
-
Tagihan Bulan Ini:
- Pokok pinjaman
- Jasa pinjaman
- Denda
-
Pengaturan Restruktur:
- Sumber dana
- Jumlah bulan, jumlah tenor yang baru
- Tanggal pengajuan, tanggal pengajuan yang baru
- Tanggal cicilan pertama, tanggal cicilan pertama yang baru
- Jasa pertahun (% dan nominal Rp), jasa pertahun yang baru
-
Tombol Aksi:
- "Lihat Simulasi Cicilan - Restruktur", melihat simulasi cicilan berdasarkan data restruktur
- "Batalkan", menutup pop up Restruktur Pinjaman
- "Proses", memproses restruktur pinjaman
Contoh Data
-
Anggota atas nama andri melakukan pinjaman :
- Waktu pinjaman : 01 Jan 2023
- Nilai pinjaman : Rp10.000.000
- Nama produk : Pinjaman USP
- Tenor : 5 Bulan
- Jasa : 12 % / tahun
- Denda : 1%
-
Anggota tersebut telah melakukan pembayaran atas pinjamannya sebanyak 1x cicilan. dari pembayaran tersebut maka sisa pokok pinjaman adalah 8.000.000
-
Anggota tersebut mengajukan untuk topup pinjaman dengan data :
- Waktu restruktur : 23 Feb 2023
- Sisa pinjaman : Rp 8.000.000
- Nominal pinjaman baru : Rp 12.000.000
- Tenor : 3 Bulan
- Tgl cicilan awal : 2024-01-31
- Jasa : 12 % / tahun
Keterangan :
- Data yang di dalam garis hijau adalah data cicilan yang belum terbayar dan sudah tidak aktif dikarenakan proses restruktur.
- Data yang di dalam garis merah adalah data cicilan baru yang terbentuk dari proses restruktur.
3. Lihat Detail
Tombol yang mengarahkan ke halaman detail pinjaman dengan informasi:
-
Informasi Pinjaman, menampilkan informasi terkait pinjaman yang aktif seperti:
- Tanggal pengajuan
- Nama produk
- Jasa/Tahun
- Denda
- Dana cadangan resiko
- Nominal pengajuan
- Tenor
-
Catatan Pengjuan, menampilkan catatan saat pengajuan pinjaman dibuat, seperti alasan pengajuan pinjaman, dokument pendukung pengajuan pinjaman
-
Cicilan Bulan Ini, menampilkan informas cicilan yang harus dibayar sampai bulan ini, informasi yang ditampilkan :
- Pokok
- Jasa
- Denda
- Total tagihan
- "Bayar Pinjaman Penuh" - akan membuka pop up Bayar Pinjaman
- "Restruktur Pinjaman" - akan membuka pop up Restruktur Pinjaman
-
Data Cicilan, menampilkan tabel cicilan perbulan, dan tombol "Bayar Satuan" untuk membayar pinjaman dalam bulan tersebut
-
Mutasi Pembayaran, menampilkan tabel mutasi pembayaran
- Pembayaran dapat dilakukan untuk seluruh pinjaman atau per cicilan
- Restrukturisasi akan membuat jadwal cicilan baru dengan nomor rekening yang sama
- Status "Belum Lunas" akan berubah setelah pembayaran berhasil diproses
- Semua riwayat pembayaran dan perubahan tercatat dalam tab Mutasi Pembayaran